--> Skip to main content

Kenapa Datsun GO murah

Diambil langsung dari kompas forum mengenai harga Datsun yang murah meriah dan banyaknya pertanyaan mengenai harga mobil Datsun kenapa murah.

Sumbernya di : http://forum.kompas.com/car-corner/263622-rahasia-datsun-bisa-bikin-mobil-murah.html

Ketika K*mp*sOto mengejar dengan pertanyaan, bagaimana cara membuat mobil dengan dimensi seperti March dan dijual di bawah Rp 100 juta, Vincent Cobee sebagai Corporate Vice President Datsun Business Unitpun kembali bertanya!

“Mengapa penjualan mobil di Indonesia hanya satu atau 1,2 juta unit? Padahal, populasi Indonesia besar (240 juta jiwa), pertumbuhan ekonomi tinggi, sumber alam berlimpah dan stabilitas politik sangat baik?”

Cobee menjawab sendiri pertanyaannya. Penjualan di Indonesia masih rendah karena harga mobil terlalu mahal. Ia pun menjelaskan, dengan harga Rp 150 juta, hanya tiga persen dari orang Indonesia yang bisa membeli mobil.

Nah, kalau Rp 100 juta atau seperti yang diminta pemerintah sekarang melalui LCGC, paling mahal Rp 95 juta, dipastikan semakin banyak orang Indonesia yang bisa membeli mobil.

“Harga mobil di Indonesia mahal bukan karena pajak, tapi industrinya kurang efisien. Untuk itulah kami membuat Datsun di Indonesia dengan manajemen industri yang sangat efisien. Memanfaatkan sumber-sumber yang ada di Indonesia dan juga dari Nissan. Kami bisa membuat mobil 5 penumpang (dewasa) dengan harga terjangkau tanpa harus mengurangi kualitas dan unsur keselamatan,” bebernya.

Dengan LCGC pula Cobee yakin, Datsun - mobil segmen A atau city car 5-penumpang – akan membuat perubahan pasar di Indonesia. Pasalnya, mobil tersebut bukan hanya menarik dari harga dan penampilan, Datsun juga akan menyediakan layanan purna jual yang lebih baik, termasuk lembaga finansial untuk mendukung penjualan.


Bagaimana menurut AGAN2....


Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar