--> Skip to main content

Hati-hati oli rembes, bisa jadi karena salah pasang baut oli.

Hello om bro,
Salah satu dari penyakit mobil yang ditakutkan oleh para pemiliknya adalah rembesnya oli dari ruang mesin, entah rembes dari atas atau dari packing bahkan bisa dari bawah seperti baut pembuangan oli.

Untuk kasus rembes ini bisa berakibat fatal kalau dibiarkan berlalu dalam waktu yang lama. Akibatnya berkurangnya volume oli didalam mesin, dan ini selanjutnya adalah kurangnya pelumasan didalam mesin, jika hal itu terjadi maka dipastikan komponen didalamnya akan aus. Kondisi paling parah dari kurangnya oli yang melumasi mesin adalah turun mesin karena metalnya aus, pistom aus, camshaft juga bisa aus bahkan patah.

Serem bukan akibat kurangnya volume oli untuk melumasi mesin tersebut?

Bahkan jika kurang oli juga bisa membuat mesin overheat. Karena fungsi oli untuk membantu meringankan gesekan komponent dan membantu menyalurkan panas mesin jadi kurang berfungsi.

Nah salah satu dari kurangnya oli mesin ini adalah karena rembesnya oli dari ruang mesin. Dan rembesan yang akan kita bahas disini adalah karena rembes dari baut pembuangan oli. Kondisi baut yang sudah rusak (slek) juga berpengaruh akah remesan tersebut. Bahkan untuk beberapa kasus rembes karena kesalah pemasangan ring.




Pemasangan ring pada baut pembuangan oli bisa membuat oli rembes

Untuk penggunaan ring pada baut pembuangan oli ini kadang ada yang menggunakan bahan besi atau aluminium, padahal yang lebih bagus adalah menggunakan bahan karet atau kulit. Jadi ring tersebut berfungsi sebagai seal baut pembuangan oli. Begitu kira-kira om bro.
Ring bahan kulit bisa sebagai seal baut pembuangan oli.



Bagaimana om bro? Simple dan barangnya kecil, tapi kalau hal ini sampai terjadi bisa bikin repot juga.

Mudah-mudahan bermanfaat untuk semuanya.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar